TOP NEWS

Top

Silaturahmi dengan Petugas Kebersihan Pasar, Wali Kota Bagikan 168 Paket Sembako

Silaturahmi dengan Petugas Kebersihan Pasar, Wali Kota Bagikan 168 Paket Sembako

SAMARINDA. Wali Kota Samarinda Dr H Andi Harun membagikan 168 paket sembako untuk petugas kebersihan, surveyor, wakar, dan trantib pasar se-Kota Samarinda, Kamis (6/5/2021) siang. Pemberian paket sembako ini merupakan wujud kepedulian Pemkot Samarinda melalui Dinas Perdagangan (Disdag) terhadap para petugas pasar. Kegiatan dirangkai dengan silaturahmi Wali Kota Samarinda terhadap petugas kebersihan pasar se-Kota Samarinda.

 

Wali Kota Samarinda Dr H Andi Harun sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Disdag Samarinda yang sangat memperhatikan jajarannya hingga ke tingkat kebersihah, trantib, serta wakar pasar se-Kota Samarinda berupa pembagian ratusan paket sembako itu. Bantuan tersebut tentu sangat membantu bagi mereka karena mendapatkan perhatian dari atasan dalam menyambut hari raya Idulfitri.

"Idulfitri memberi pesan selain kita beribadah, kita juga bisa berbagi kepada sesama," ucapnya.

 

Andi Harun juga mengaku akan menata pasar, agar Kota Samarinda mempunyai pilot project pasar yang sehat dan tertib, agar membuat pengunjung aman dan nyaman berbelanja. Wali Kota juga berharap kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain agar juga mengambil inisiatif untuk saling berbagi kepada petugasnya di lapangan.

 

"Sekecil apapun nilai barangnya yang akan diberikan pada momentum Idulfitri ini, sangatlah berharga bagi mereka dan akan menimbulkan rasa bahagia bagi mereka dalam bekerja di Pemkot Samarinda," ungkap wali kota.

 

Sementara Kepala Disdag Kota Samarinda, Marnabas menyebut kegiatan tersebut sebagai salah satu perlakuan pimpinan yang tidak membedakan status, pangkat, dan jabatan. Marnabas juga mengaku para petugas lapangan itu sangat bahagia saat menerima bingkisan berupa paket sembako. Mereka tidak melihat besaran yang telah diberikan, tetapi mereka lebih senang kerena langsung diserahkan oleh Wali Kota Samarinda.

 

Apalagi yang lebih menyenangkan, di bagian akhir acara, Wali Kota Samarinda memberikan doorprize berupa mesin cuci, kipas angin, kompor gas, hingga voucher menginap di hotel. Juga ada cenderamata dari Kepala Disdag berupa sebuah lukisan. (EKO/HER/KMF-SMD)