TOP NEWS

Top

Wali Kota Ziarah ke Makam Pendiri Kota Samarinda, dan Salat Jumat Bersama Warga Seberang

Wali Kota Ziarah ke Makam Pendiri Kota Samarinda, dan Salat Jumat Bersama Warga Seberang

SAMARINDA. KOMINFONEWS – Wali Kota Samarinda Dr H Andi Harun dan Wakilnya Dr H Rusmadi melakukan ziarah ke makam pendiri Kota Samarinda La Mohang Daeng Mangkona di Kecamatan Samarinda Seberang, Jumat (20/1/2023).

Hal tersebut merupakan sebuah tradisi  yang selalu dilakukan Pemerintah Kota Samarinda menjelang Hari Jadi Kota Samarinda. Dalam kegiatan itu turut hadir unsur Sekretaris Daerah Kota Samarinda Hero Mardanus Satyawan, Asisten I, II dan III Sekretariat Kota Samarinda, unsur Forkopimda dan seluruh pejabat lainnya.


Kegiatan ini merupakan tradisi yang dilakukan oleh pendahulu kita, Wali Kota-Wali Kota sebelumnya. Dan ini merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Samarinda, yakni ziarah ke Taman Makam Pahlawan dan makam Wali Kota terdahulu, kemudian dilanjutkan ziarah ke makam La Mohang Daeng Mangkona,” kata Andi Harun saat ditemui disela kegiatannya melakukan ziarah ke Makam La Mohang Daeng Mangkona.

Hal ini juga, sambung Andi Harun, merupakan bentuk penghormatan kepada para pendahulu agar masyarakat Kota Samarinda mewarisi tradisi, semangat, tekad dan perjuangan pendiri serta pemimpin terdahulu dalam membangun Kota Samarinda.


“Kita yang hidup di zaman saat ini baik sebagai pimpinan maupun masyarakat dari berbagai lapisan untuk terus berkhidmat bagi kemajuan Kota, terus berkhidmat mewujudkan kesejahteraan, terus berkhidmat bagi lestari, harmoni dan berkelanjutannya perjuangan menuju era pembangunan Kota Samarinda ini,” tuturnya.

Usai ziarah ke Makam La Mohang Daeng Mangkona, Wali Kota beserta rombongan melanjutkan kegiatannya ke masjid tertua di Kota Samarinda yakni Masjid Shiratal Mustaqiem dan melaksanakan salat Jumat bersama masyarakat Samarinda Seberang khususnya warga yang ada disekitar Masjid Shiratal Mustaqiem dan orang nomor satu di Kota Samarinda ini bertindak sebagai imam pada pelaksanaan ibadah Jumat tersebut. (FER/KMF-SMR)