TOP NEWS

Top

Asisten I Kota Samarinda Ridwan Tassa Buka MTQ ke 12 Tingkat Kec. Loa Janan Ilir

Asisten I Kota Samarinda Ridwan Tassa Buka MTQ ke 12 Tingkat Kec. Loa Janan Ilir

SAMARINDA.KOMINFONEWS -  Sebanyak 170 qori dan Qoriah dari lima Kelurahan di kecamatan Loa Janan Ilir mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke 12 Tingkat Kecamatan Loa Janan Ilir yang dilaksanakan di Yayasan Sarifah Faridah Al Hasani Jl. Harun Nafsi Kel. Rapak Dalam. Jumat (24/2/2023) malam.

Disampaikan Ketua Panitia H. Syukur pelaksanaan dilaksanakan mulai tanggal 25 Febuari - 1 Maret 2023. bertempat di Yayasan Sarifah Faridah Al Hasani dan di dan di ikuti oleh lima Kelurahan se kecamatan Loa Janan Ilir.


Sebelum membuka Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke 12 Tingkat kecamatan Loa Janan Ilir Walikota Samarinda yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan Kota Samarinda Dr. H. Ridwan Tassa menyampaikan Musabaqoh  Tilawatil Qur'an ini memiliki fungsi ganda diantaranya  memiliki kemampuan untuk memberikan yang terbaik bagi semua warga tidak hanya umat Islam tetapi seluruh masyarakat karena keberkahan Al-Qur'an, selain itu  menjadikan masyarakat kita menjadi masyarakat Qur'ani  sehingga apa yang menjadi cita-cita pemerintah kota dalam visinya dapat mewujudkan menjadikan Samarinda sebagai pusat peradaban.


Al-Qur'an  mengajarkan di kehidupan kita untuk selalu berbuat baik karena itu di dalam bersama apakah Tilawatil Qur'an ini tidak hanya untuk melombakan bagaimana keindahan suara para Hafid dan hafijah namun bagaimana harus mengetahui kajian-kajian tentang isi kandungan Al-Qur'an dan  bagaimana penerapan  yang harus kita lakukan dengan Akhlakul Karimah  terhadap Al-Qur'an. Agar kita dapat berbuat baik kepada sesama manusia dan hubungan kita terhadap Allah SWT."tutur Ridwan Tassa.


"Saya berharap  agar selama Musabaqoh Tilawatil Qur'an ini senantiasa banyak yang mendengarkan  alunan-alunan ayat suci Al-Qur'an  ini sehingga kita semua mendapatkan keberkahan karena tidak hanya orang yang melantunkan Al-Qur'an saja mendapatkan pahala tetapi juga yang ikut mendengarkan lantunan ayat-ayatnya dan keberkahan itu nanti akan membawa kita menjadi manusia yang terbebas dari api neraka selamat di dunia dan bahagia di akhirat kelak."tutupnya.(Eko/kmf-smr)