TOP NEWS

Top

Baru Tiba di Samarinda, Peserta Apeksi Langsung “Serbu” Mini Expo

Baru Tiba di Samarinda, Peserta Apeksi Langsung “Serbu” Mini Expo

SAMARINDA, KOMINFO NEWS - Kehadiran Mini Expo dalam rangka Rapat Kerja Komisariat Wilayah V Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Regional Kalimantan di kota Samarinda, dengan beraneka produk UMKM dan pasar Mitra Tani ternyata tidak hanya menjadi daya tarik warga Samarinda, para tamu dari kota-kota di Kalimantan pun tertarik berkunjung.

Seperti diantaranya adalah rombongan dari Kalimantan Tengah, Rabu (3/11/2021) meski baru tiba di kota Samarinda langsung datang ke area Mini Expo yang sudah digelar di halaman Museum Samarinda, sejak Selasa 2 November kemaren.

“Kalau kunjungan ke luar daerah. Memang selain misi kedinasan, kebiasaan kami memang mencari produk-produk khas daerah setempat. Makanya setelah kita melihat di rundown kegiatan dan juga di media sosial, kami rombongan dari DPRD Palangka Raya langsung datang ke sini, walaupun baru juga tiba di Samarinda,” ungkap Ruselita.

Ruselita memberikan apresiasi dengan penyelenggaraan Mini Expo ini, sehingga memudahkan mereka yang suka membeli produk khas tak perlu harus ke sana kemari.

“Harganya juga terjangkau dengan produk berkualitas,” imbuhnya.

Sementara ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Samarinda Rinda Wahyuni Andi Harun merasa gembira dengan antusias luar biasa para pengunjung.


“Seperti harapan kami, para pengunjung bukan hanya sekedar berkunjung, melihat dan pulang. Harapan kami, membeli produk yang ada di Mini Expo ini. Karena tujuan kami untuk kembali menggerakan perekonomian masyarakat, salah satunya pelaku UMKM. Kami merasa senang kalau produk mereka banyak dibeli,” beber isteri wali kota Samarinda ini.

Bahkan lanjut Rinda, ada salah satu stand yang sudah kehabisan produknya, namun besok berjanji tetap menyediakan produknya yang laris manis itu.

“Terima kasih atas antusias warga dan harapan kami agar kita tetap ramah terhadap tamu-tamu peserta Rakerwil Apeksi. Mari kita berbaur dan beramah tamah dengan tamu kita yang datang ke Samarinda sejak 3 November hingga 6 November mendatang,” tutur ketua PKK Samarinda ini.

Tak kalah penting, Rinda kembali berpesan agar tetap selalu disiplin protokol kesehatan.

Pantauan media ini, selain produk-produk khas UMKM di 10 kecamatan, yang menjadi magnet pengunjung adalah stand pasar Mitra Tani yang menjajakan sayuran fresh, buah-buahan, telur asing pindang, olahan ayam, beras lokal dan lainnya.

“Untuk sayur-sayuran, baru 2 jam sudah habis. Tapi besok kembali kita jual lagi. Kita juga akan memberikan surprise setiap hari di waktu yang tidak ditentukan. Makanya, jangan lupa datang tiap hari ke sini,” timpal penjaga stand pasar Mitra Tani.

Mini Expo dibawah koordinir Dekranasda kota Samarinda ini akan berakhir tanggal 5 November, dan ini merupakan rangkaian dari kegiatan Ladies Program Rakerwil Apeksi Regional Kalimantan.(DON/KMF-SMD)