TOP NEWS

Top

Apresiasi Program Pembekalan Kepemimpinan, Andi Harun Harapkan Terus Berlanjut

Apresiasi Program Pembekalan Kepemimpinan, Andi Harun Harapkan Terus Berlanjut

SAMARINDA. KOMINFONEWS – Wali Kota Samarinda Dr H Andi Harun mengapresiasi Program Pembekalan Kepemimpinan Pemerintahan Dalam Negeri yang dilaksanakan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia terhadap kepala daerah hasil Pilkada Serentak tahun 2020 yang telah terlaksana sejak Juni-Oktober 2021 lalu.

“Semoga program pembekalan kepemimpinan ini terus berlanjut. Ini merupakan program yang sangat baik, mengingat para kepala daerah yang terpilih memiliki karakteristik kepemimpinan yang berbeda-beda karena dipengaruhi latar belakang pendidikan, sosial, pengalaman politik, maupun profesi dan keahlian yang beragam,” ucap Andi Harun saat menerima kunjungan Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) BPSDM Kementerian Dalam Negeri di ruang VIP Wali Kota Samarinda, Kamis (25/11/2021).

Menurut Andi Harun melalui program ini, seluruh kepala daerah mensinergikan diri, mengingat dalam penyelenggaraan pemerintah daerah harus sepenuhnya mengacu pada regulasi dan kebijakan yang ditetapkan pemerintah.

“Saya memiliki mimpi dan cita-cita yang diterjemahkan dalam visi dan misi serta dituangkan dalam dokumen rencana aksi yang merupakan output dari program pembekalan kepemimpinan ini, sehingga menjadi panduan yang berisikan target yang terukur bagi seluruh jajaran Pemkot Samarinda dalam mewujudkan Samarinda sebagai kota pusat peradaban,” tegas mantan Wakil Ketua DPRD Kaltim dua periode ini.

Andi Harun sendiri telah mengikuti pembekalan dari Juni sampai dengan Oktober 2021 yang telah dilaksanakan secara pembelajaran secara tatap maya dengan proses rangkaian adalah pembelajaran tatap maya tahap I, coaching penyusunan rencana aksi, paparan rencana aksi dan pembelajaran tatap maya tahap II.

Adapun Tim Monev BPSDM Kemendagri yang datang langsung terdiri dari Kasubdit Wilayah III pada Direktorat Fasilitasi Kepala Daerah dan DPRD BPSDM Kemendagri Yasoaro Zai, Analis Monev dan Pelaporan Hari Prasetyo dan Pengelola Penyelenggaraan Otonomi Daerah Frans Banta Tariga. 

Sementara Wali Kota dalam kesempatan itu didampingi Asisten III Setda Samarinda Dr Ali Fitri Noor, Kepala Bappeda Samarinda Ananta Fathurrazi dan Kepala Bagian Pemerintahan Arif Surochman.(DON/CHA/KMF-SMD)