TOP NEWS

Top

PKK Akan Monitor Dasawisma Tiga Bulan Sekali

PKK Akan Monitor Dasawisma Tiga Bulan Sekali

SAMARINDA. KOMINFONEWS - Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) memastikan akan terus memberikan perhatian serius terhadap Dasawisma yang ada di segenap wilayah di kota ini. Selain meminta kepada semua Ketua RT untuk membentuk minimal tiga Dasawisma di wilayahnya masing-masing, pengawasan atau monitoring juga akan terus dilakukan secara rutin.

Hal ini disampaikan Ketua TP PKK Kota Samarinda, Hj Rinda Wahyuni Andi Harun dalam kegiatan pembinaan Dasawisma di Kecamatan Samarinda Kota, Jumat (2/7/2021) siang. Sebelumnya, kegiatan pembinaan yang sama juga dilakukan pada pagi harinya di Kantor Kecamatan Samarinda Ulu.

"Nanti kita akan monitoring rutin tiga bulan sekali ke setiap Kelurahan. Kita akan cek perkembangan Dasawismanya. Apakah ada penambahan jumlah ataukah tidak," kata Rinda dalam sambutannya.


Ia juga meminta kepada segenap kader PKK dan Dasawisma untuk mendukung program unggulan yang dicanangkan Pemkot Samarinda. Termasuk salah satunya upaya memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Yang lebih mengkhawatirkan, karena dari 10 kecamatan di kota ini, empat kecamatan di antaranya masuk zona merah.

"Apalagi ada varian baru Covid-19 saat ini yang katanya sangat ganas, sehingga patut kita cegah bersama. Saya juga berharap agar Samarinda berubah bukan hanya sekadar slogan dan yel-yel semata. Tapi kia harus benar-benar berubah dari diri sendiri hingga ke masyarakat luas," ungkapnya.

Sementara Camat Samarinda Kota, Anis Siswantini mengaku sengaja ikut melibatkan para Lurah dalam kegiatan PKK tersebut. Harapannya agar para Lurah bisa bersinergi. Terutama dalam menerjemahkan 10 program unggulan yang dicanangkan Wali Kota Samarinda Dr H Andi Harun bersama Wakil Wali Kota Dr H Rusmadi. (HER/KMF-SMD)