TOP NEWS

Top

Wawali Ikuti Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-78

Wawali Ikuti Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-78

SAMARINDA, KOMINFONEWS - Wakil Wali Kota Samarinda, Dr H Rusmadi Wongso mengikuti upacara penurunan bendera merah putih yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) dalam rangka peringatan HUT kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78.

Upacara penurunan bendera merah putih, berlangsung di Stadion Gelora Kadrie Oening, Kamis (17/8/2023) sore.


Sebelumnya, pada pagi hari ditempat dan hari yang sama, Wawali Rusmadi juga hadir mengikuti upacara pengibaran bendera merah putih.

Dalam upacara penurunan bedera merah putih tersebut, Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim Hadi Mulyadi SSi MSi bertindak sebagai inspektur upacara.


Hadir pula Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kaltim Sri Wahyuni, anggota DPRD Kaltim, unsur Forkopimda dan perangkat daerah dilingkup Pemprov Kaltim.

Prosesi upacara penurunan bendra merah putih, secara keseluruhan berlangsung dengan baik dan lancar. Usai upacara, Wawali Rusmadi bersama Wagub Hadi Mulyadi dan pejabat lainnya, memeberikan ucapan selamat kepada Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka). (MAF/KMF-SMR)