24 April 2021
5277
Buka Puasa Bersama, Rinda Wahyuni Beri Apresiasi untuk Seluruh Peserta Lomba HKG PKK

SAMARINDA. Dalam
rangka menyambung tali silaturahmi, Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan
Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Samarinda mengadakan Buka Puasa Bersama di
Aula Rumah Jabatan Wali Kota Samarinda, Jalan S Parman, Samarinda Ulu, Jumat
(23/4/2021) petang.
Kegiatan buka bersama ini juga sekaligus untuk memberikan apresiasi
terhadap para peserta yang telah berjuang maksimal pada lomba Hari Kesatuan
Gerak (HKG) tingkat Kaltim belum lama ini. Kegiatan dimulai dengan pembacaan
zikir dan diakhiri dengan salat Maghrib bersama.
Ketua TP PKK Kota Samarinda, Hj Rinda Wahyuni Andi Harun mengatakan
kegiatan ini dimaksudkan untuk mempererat tali silaturahmi antar para pengurus
TP PKK Kota Samarinda
“Dengan buka puasa bersama ini, saya berharap dapat mempertemukan para anggota
PKK di masing-masing Pokja (Kelompok Kerja, Red) untuk berkumpul dan
bersilaturahmi. Karena selama ini para anggota sibuk dengan pekerjaan di
masing-masing Pokja,” katanya.
Istri Wali Kota Samarinda, Dr H Andi Harun ini juga menyerahkan hadiah
serta mengapresiasi kepada pengurus PKK yang telah ikut ambil bagian dalam
kegiatan lomba. Hadiah yang diberikan itu dalam bentuk uang tunai serta
perlengkapan ibadah.
“Selain buka puasa bersama, kami
juga memberikan reward kepada peserta lomba di acara HKG tingkat Provinsi
Kaltim. Reward ini bukan dalam artian menang atau kalah. Tapi siapapun yang
ikut serta dalam perlombaan apa saja, kami berikan reward,” terangnya.
“Kita juga berharap agar para peserta terus berinovasi, dan menyiapkan
diri untuk lomba-lomba berikutnya,” tambah Wakil Ketua TP PKK Kota Samarinda,
Hj Herli Warsita Rusmadi. (FAN/HER/KMF-SMD)