TOP NEWS

Top

Mantan Direktur RSUD IA Moeis Meski Purna, Jaang Akui Sering Bersilaturahmi

Mantan Direktur RSUD IA Moeis Meski Purna, Jaang Akui Sering Bersilaturahmi

SAMARINDA. Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Kali ini Samarinda kehilangan dokter senior yang pernah mengabdikan dirinya di Pemerintah Kota Samarinda. Sosok dokter ini adalah dr Edisyahputra Nasution.

Bukan hanya kalangan medis yang kehilangan sosok panutan dan teladan, Walikota Samarinda Syaharie Jaang pun merasakan hal yang sama terlebih pernah sama-sama di jajaran Pemkot Samarinda, baik Jaang masih menjabat Wakil Walikota maupun Walikota.

 

“Saya dan Ibu juga kenal baik dengan almarhum dan isterinya. Setiap ada undangan di rumahnya kami selalu datang,” ucap Jaang.

 

Jaang mengatakan silaturahmi mereka walaupun almarhum sudah purna tugas di Pemkot masih berlangsung sangat baik.

 

“Harapan kita akan banyak lahir dokter-dokter seperti beliau yang menjadi panutan dan teladan di keluarga besar dokter. Beliau sosok tegas dan punya prinsip walaupun sepertinya tidak banyak bicara tipikalnya,” urai Jaang.

 

Almarhum sendiri pernah menjabat Kepala Puskesmas Kampung Baqa, Kepala Puskesmas Karang Asam, direktur RS IA Moeis, Kepala Badan KBKS.

 

Almarhum yang pernah menjabat Ketua IDI Samarinda 2 periode ini hingga akhir hidupnya masih membuka praktek kedokterannya. Beliau juga meninggalkan kedua putrinya yang kini sukses sebagai dokter, dr Poppy Desra Syahfitri Nasution, SPu dan dr Okki Masitah Nasution. (don/kmf-smd)