TOP NEWS

Top

Hasil Donasi Gempa Cianjur dari Pegawai Pemkot untuk Bangun Masjid

Hasil Donasi Gempa Cianjur dari Pegawai Pemkot untuk Bangun Masjid

SAMARINDA.KOMINFONEWS-Pemkot Samarinda telah mengumpulkan donasi untuk korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur melalui pegawai Aparatur Negeri Sipil (ASN) dan non ASN di lingkungannya.

Penggalangan dana yang lakukan sejak 9 November tahun lalu melalui rekening Samarinda Peduli ini, sudah terkumpul sebesar Rp 463.597.000.

“Dana ini sendiri terhimpun dari 46 instasi di lingkungan Pemkot Samarinda mulai dari Dinas dan Badan, Kecamatan hingga Sekolah,” kata Asisten I Sekretariat Kota Samarinda H Ridwan Tassa usai memimpin rapat laporan hasil penggalangan dana melalui rekening Samarinda Peduli, Kamis (23/2/2023) di gedung Balai Kota.

Ia menjelaskan, melihat partisipasi dari Organiasi Perangkat Daerah (OPD) yang belum semuanya ikut berkontribusi, maka pihaknya akan kembali memperpanjang masa waktu penggalangan dana hingga 5 Maret nanti.


Nantinya akan ada surat himbauan yang ditanda tangani Wali Kota Samarinda dan akan dikirim kembali ke masing-masing OPD yang belum melakukan penggalangan dana kepada para pegawainya.

“Karena OPD yang telah menyerahkan hasil donasinya baik menyetor langsung ke rekening Samarinda Peduli maupun menyerahkan secara tunai ke Dinas Sosial pastinya akan terdata rapi. Jadi akan ketahuan dinas mana saja yang belum melakukan penggalangan dana,” kata Ridwan.

Mantan Kadis Sosial Kota Samarinda ini menambahkan, jika hasil donasi para pegawai Pemkot nanti akan dimanfaatkan untuk membangun masjid akibat terdampak bencana gempa bumi di Kabupaten Cianjur. Saat ini, sambung Ridwan, Wali Kota Samarinda sendiri sudah mengirim langsung Kepala BPBD Samarinda, Suwarso untuk melakukan pengecekan lokasi dimana masjid nanti akan dibangun.

“Kebetulan selain donasi dari pegawai, Dinas PUPR Samarinda juga telah menganggarkan sebesar Rp 1,5 miliar melalui APBD untuk pembangunan fisiknya. Sehingga dalam pembangunan masjid ini Pemkot akan all out untuk memberikan hasil yang terbaik,” ungkapnya memungkasi. (CHA/KMF-SMD)