TOP NEWS

Top

Hadiri HUT DPD RI, Sekda Samarinda Dukung Semangat Presiden Membangun Tak Hanya di Jawa

Hadiri HUT DPD RI, Sekda Samarinda Dukung Semangat Presiden Membangun Tak Hanya di Jawa

SAMARINDA. KOMINFONEWS - Sekretaris Daerah (Sekda) kota Samarinda Dr Sugeng Chairuddin mewakili Wali Kota Samarinda menghadiri Puncak Acara HUT ke 17 Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI tahun 2021 secara virtual.

Dalam pidatonya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan pembangunan Indonesia tidak hanya difokuskan di Pulau Jawa saja.

"Membangun Indonesia tidak hanya bisa dengan membangun Jawa. Membangun Indonesia adalah membangun seluruh Tanah Air Indonesia, dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Pulau Rote," kata Jokowi. 

Tak hanya itu, lanjut Jokowi bahwa dalam membangun Indonesia juga tidak boleh ada yang tertinggal. Semua masyarakat tanpa terkecuali memiliki kesetaraan dalam mendapatkan pelayanan dari negara.

“Saya mengajak DPD RI dan lembaga-lembaga lainnya untuk terus meningkatkan eksistensinya. Harapan dan ekspektasi masyarakat di seluruh penjuru Tanah Air semakin tinggi, ini membutuhkan respons kelembagaan yang cepat," ujarnya. 

Sugeng sendiri menyampaikan agar pemerintah kota Samarinda bisa selalu bersinergi dengan legislatif, baik itu DPRD kota, provinsi hingga pusat (RI) termasuk DPD RI.

“Seperti kata Pak Jokowi tadi dalam pidatonya, agar membangun tidak hanya di pulau Jawa. Kita di pulau Kalimantan terlebih sebagai daerah yang telah ditetapkan sebagai Ibukota negara (IKN) baru juga jangan tertinggal. Di sini kami juga butuh tangan-tangan para perwakilan kita di pusat baik DPR RI maupun DPD,” ucap Sugeng yang juga ketua Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) kota Samarinda.(DON/CHA/KMF-SMD)