TOP NEWS

Top

Rusmadi Menjadi Penyiar Berita Spesialis HUT ke 59 TVRI

Rusmadi Menjadi Penyiar Berita Spesialis HUT ke 59 TVRI

SAMARINDA.KOMINFONEWS - Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Televisi Republik Indonesia (TVRI) ke 59 memberi kesempatan kepada Wakil Wali Kota Samarinda Dr Rusmadi menjadi penyiar berita di studio Annoucerboth TVRI Kaltim Jalan Ery Suparjan, Samarinda Utara, Sabtu (28/8/2021) sore.

TVRI menampilkan rekaman perdananya yang berdiri sejak 24 Agustus 1962 yang ditandai dengan siaran perdana Asia Games ke-IV di Stadion Utama Gelanggang Olahraga Bung Karno (GBK), dan telah berdedikasi untuk negeri dan kemajuan bangsa selama 59 Tahun.

Dalam kesempatan itu, Rusmadi yang didampingi Anggrelia Anugrah membacakan Warta Daerah mulai pukul 17.00 WITA sampai 18.00 WITA disiarkan langsung di TVRI Kalimantan Timur (Kaltim)

Salah satu pokok berita yang dibawakan adalah terkait jumlah terkonfirmasi Covid-19 di Kaltim dari Satuan Tugas (Satgas) penanganan terakhir yang diterima 27 Agustus kembali terjadi penambahan pasien terkonfirmasi positif 523 orang.

Dalam sesi dialog, Wakil Wali Kota Samarinda menyampaikan kesan pengalaman pertama kalinya menjadi pembawa berita terlihat tenang saat membacakan warta.

“Ini pengalam barunya saat tampil live di depan kamera, menjadi pembaca warta berita ada sedikit hampir salah membaca namun cepat kembali fokus, kuncinya kita harus fokus,” ucap Rusmadi.

Serta untuk sesi terakhir, Wakil Wali Kota mengucapkan terima kasih telah memberikan kesempatan baginya untuk ikut berperan dalam memperingati ulang tahun TVRI.

“Saya sampaikan Selamat Ulang Tahun TVRI ke 59 yang telah mendedikasikan untuk kepentingan bangsa, terima kasih anda masih bersama kami di Kalimantan Timur hari ini,”tutup Rusmadi (FAN/DON/KMF-SMD)