TOP NEWS

Top

Walikota Samarinda Pun Kuliah Online Dari Rumah

Walikota Samarinda Pun Kuliah Online Dari Rumah

SAMARINDA. Pandemi virus corona (Covid-19), berdampak pada kegiatan belajar mengajar di kampus Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya. Baik D3, S1, S2 dan S3 perkuliahan diganti dengan pembelajaran jarak jauh (daring) alias online.

 

Perkuliahan online ini dilakuni oleh Walikota Samarinda, Syaharie Jaang yang sedang mengikuti program S3 Ilmu Hukum untuk meraih gelar Doktor. Selama masa KLB Covid-19, Jaang tak perlu lagi ke kampus Untag Surabaya, namun cukup dari rumah seperti dilakukannya Jumat (27/03) sore.

 

“Untuk saat ini perkuliahan tatap muka dihentikan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19. Tapi tetap kuliah di rumah. Jadi tidak ada masalah, kita tetap belajar,” ungkap Jaang seusai mengikuti perkuliahan online di kediamannya bersama rekan M. Jaidun.

 

Jaang mengatakan kuliah online-nya ini menggunakan aplikasi zoom.

 

“Tidak canggung. Karena sudah biasa memimpin rapat di Pemkot akhir-akhir ini untuk menghindari pertemuan banyak orang dan kontak body,” terang Jaang.

 

Imbas Pandemi Covid-19 diakui Jaang sudah sekitar dua minggu tak bisa bertemu isterinya, Puji Setyowati yang berada di Jakarta bersama putranya. Jaang mengakui memang melarang isterinya pulang ke Samarinda seusai perjalanan dinasnya di Provinsi Banten sebagai anggota DPRD Kaltim.

 

“Memang saya larang pulang ke Samarinda dan saat ini bersama putra saya di Jakarta. Isteri saya yang juga Ketua PKK Samarinda menyampaikan salam kepada warga Samarinda. Walau tidak di Samarinda tetap memantau kondisi Samarinda, bahkan kadang berdiskusi sama saya via telepon membahas pencegahan penyebaran corona ini,” ungkap Jaang.

 

Namun Jaang mengaku sedih walaupun rindu terobati dengan komunikasi video call, tetapi di hari ulang tahun isterinya 28 Maret ini tidak bisa bertemu langsung.

 

“Kami sedih juga di hari spesialnya tidak bisa memberikan surprise dan ucapan langsung. Saya tidak akan ke Jakarta, tapi tetap bersama warga disini. Doa kami agar kita semua selalu diberikan kesehatan dan dilindungi dari virus corona,” ucap Jaang haru. (KMF2)

 

Penulis: Doni —Editor: Redaksi