TOP NEWS

Top

Andi Harun Tanam Bibit Jagung Pipil di Kel. Sindang Sari

Andi Harun Tanam Bibit Jagung Pipil di Kel. Sindang Sari

SAMARINDA.KOMINFONEWS - Dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan di Kota Samarinda Walikota Samarinda Dr. H. Andi Harun melakukan penanaman jagung Pipil Perdana di Kelurahan Sindang Sari Kecamatan Sambutan. Senin (21/8/2023) pagi.

Usai melakukan penanaman jagung pipil secara simbolis walikota Samarinda juga melakukan temu wicara bersama warga yang tergabung dalam kelompok Tani Sumber Abadi kelurahan sindang sari kecamatan Sambutan kota Samarinda.


Pada Sambutan Walikota Samarinda Dr. Andi Harun menyampaikan pada statement Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, bahwa situasi di seluruh dunia dinilai belum pulih dari pandemi covid, ditambah lagi dengan adanya perang antara Ukraina dan Rusia, Peristiwa global ini membawa pengaruh besar dalam seluruh aspek kehidupan di seluruh dunia, salah satu pengaruhnya adalah masalah pangan,”ungkapnya.


Walaupun Kota Samarinda bukan menjadi daerah penghasil, namun Andi Harun  mengingatkan kembali bahwa Kota Samarinda tidak boleh melupakan pentingnya sektor pertanian.

Lebih kurang 70-80 persen bahan pokok daerah kita masih tergantung dengan wilayah lain. Oleh karena itu jika wilayah lain bermasalah, pasti kita juga akan mengalami masalah yang sama bahkan bisa berlipat-lipat,"ujar Andi Harun.


Bahkan efeknya sampai ke daya beli masyarakat yang menurun dan aspeknya besar. Bagaimana nantinya petani dan masyarakat membayar biaya kesehatan, pendidikan, dan bahkan kebutuhan hari-harinya,”tambahnya.

Andi Harun juga berharap kota Samarinda bisa mempunyai sektor pertanian agar bisa menjadi daerah penghasil seperti daerah lain."pungkasnya.(Eko/kmf-smr).