TOP NEWS

Top

Samarinda Terima Penghargaan Kota Sehat Swasti Saba Wiwerda Tahun 2023

Samarinda Terima Penghargaan Kota Sehat Swasti Saba Wiwerda Tahun 2023

SAMARINDA, KOMINFONEWS- Kota Samarinda memperoleh penghargaan Swasti Saba Wiwerda dari Kementrian kesehatan dan Kementrian dalam negeri atas penyelenggaraan Kota Sehat Tahun 2023. Penyerahan penghargaan ini dilaksanakan di Grand Ballroom Hotel Kempinski lantai 11, Jakarta Pusat, pada Selasa (28/11/2023) malam. 

Penghargaan yang terkait dengan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-59 diberikan kepada 169 kabupaten/kota  termasuk kategori Swasti Saba Wiwerda yang diperoleh kota Samarinda. Wakil-Wali Kota Samarinda DR H Rusmadi menyatakan rasa syukurnya atas pencapaian Samarinda dalam meraih penghargaan  ini. 

"Dalam kesempatan ini tentunya terimakasih kepada Dinas Kesehatan dan semua stake holder yang terkait, termasuk masyarakat yang sudah memberikan perhatian terhadap masalah kesehatan kota." ucap Rusmadi. Karena masalah kota sehat ini, ujarnya bukan berkaitan dengan masalah medis saja.


"Tetapi pasar nya juga harus sehat, kemudian sekolah-sekolah juga harus sehat, lingkungan pemukiman dan sanitasi juga sehat, termasuk sistem transportasi. Jadi penilaiannya luas. Mudah-mudahan apa yang sudah kita raih ini bisa kita pertahankan bahkan kita tingkatkan menuju Samarinda sebagai kota Pusat Peradaban," pungkas Rusmadi.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kota Samarinda dr. Ismid Kosasih mengatakan bahwa kita patut bersykur telah mendapat  penghargaan Swasti Saba Wiwerda, ini.  Kita bersyukur karena penghargaan kategori Swasti Saba Wiwerda ini hanya  diberikan kepada 32 kabupaten/kota dari 600-an kabupaten/kota di Indonesia.

"Penganugerahan ini tentunya tidak mudah, karena banyak sekali penilaiannya. Kita ketahui ada 9 wahana penilaian. Sekarang memang meningkat. Peningkatan penilaiannya cukup berat. Jadi kita memang bersyukur bisa memperoleh  penghargaan Swasti Saba Wiwerda," ujar Ismet.


Acara penganugerahan tersebut dibagi menjadi beberapa kategori penghargaan. Sebanyak 136 kabupaten/kota menerima penghargaan Swasti Saba dan 33 kabupaten/kota menerima penghargaan STBM. 

Untuk penghargaan Swasti Saba, sebanyak 27 kabupaten/kota menerima penghargaan kategori Swasti Saba Wistara, 34 kabupaten/kota menerima penghargaan Swasti Saba Wiwerda, dan 75 kabupaten/kota menerima Swasti Saba Padapa. Sementara untuk STBM, 20 kabupaten/kota menerima penghargaan sebagai STBM Pratama, 9 kabupaten/kota Madya, dan 4 Kabupaten/kota Paripurna.

Selain kabupaten/kota, Kementerian Kesehatan juga menyerahkan penghargaan kepada enam provinsi pembina terbaik dalam memfasilitasi keberhasilan kabupaten/kota sehat dan satu provinsi yang telah mencapai keberhasilan 100% setop buang air besar sembarangan di seluruh kabupaten/kota. (*/ASYA/KMF-SMR)