12 Maret 2025
75
Rapat Koordinasi Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah Digelar di Balaikota Samarinda
SAMARINDA. KOMINFONEWS - Wakil Wali (Wawali) Kota Samarinda, H Saefuddin Zuhri SE ME, membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah di Ruang Rapat Mangkupelas, Balaikota, Rabu (12/3/2025).
Saefuddin menyatakan bahwa Rakor ini merupakan kegiatan rutin yang bertujuan untuk memantau progres program-program pemerintah.
Sebagai contoh, program yang dibahas yakni 1 Siswa 1 Rekening, yang ditujukan untuk siswa dari SD sampai SMP. Saat ini, progres program ini sedang dipantau dengan cermat untuk mencapai target 100 persen atau mendekati 90 persen.
"Kita harus memastikan bahwa program-program ini tidak hanya ada, tetapi juga berjalan dengan baik. Samarinda perlu menunjukkan kemajuan yang signifikan, dan hal ini memerlukan jadwal yang jelas," ujar Saefuddin.
Selain itu, Saefuddin juga menyoroti pentingnya pendataan sekolah di Samarinda, termasuk sekolah negeri dan swasta yang harus segera dibuatkan rekening.
Rapat ini melibatkan Asisten II Sekretariat Daerah Kota Samarinda, Marnabas Patiroy, serta perwakilan dari berbagai bank seperti BRI, Bankaltimtara, Bank Samarinda, BCA, BSI, Camat, Lurah, dan BUMRT (Badan Usaha Milik Rukun Tetangga).
Program ini diakui tidak akan mudah dilaksanakan tanpa adanya kerjasama yang baik dan komitmen yang kuat dari semua pihak terkait. (FER/KMF-SMR)