TOP NEWS

Top

Andi Harun Terima Kunjungan Pangkogawilhan II

Andi Harun Terima Kunjungan Pangkogawilhan II

SAMARINDA.KOMINFONEWS - Walikota Samarinda Dr. H. Andi Harun menerima silaturahmi rombongan Panglima KOGABWILHAN II Amborawang di ruang Anjungan Kantor Balai kota Samarinda. Jum'at.(7/6/2024).

Turut mendampingi  Wakil Walikota Samarinda Dr. H. Rusmadi, Ketua TWAP Syafaruddin, Plh. Sekda Kota Marnabas, kepala Bappeda Ananta Fathurrozi, kepala Badan Kesbangpol Sucipto Wasis.


Walikota Samarinda Dr. H. Andi Harun mengatakan mendapat kehormatan di kunjungi oleh Pangkogabwilhan II Amborawang Marsda TNI M. Khairul Lubis beserta rombongan.

Pemkot Samarinda selama ini berusaha terus untuk melaksanakan kemitraan dengan TNI dan Polri dalam mendukung program  pembangunan nasional di daerah."tutur Andi Harun.


Pangkogawilhan II  Marsda TNI M. Khairul Lubis sangat senang bisa bersilaturahmi dengan walikota dan wakil walikota Samarinda.

Marsda TNI M. Khairul Lubis juga  mengatakan Kota Samarinda termasuk dalam Kogabwilham II dan Kogabwilham II ini dibentuk untuk perpanjangan tangan Panglima TNI dalam melaksanakan tugas-tugas yang telah di tentukan.


Kami siap bersinergi dengan Pemkot Samarinda untuk membantu tugas-tugas Walikota untuk pembangunan kota Samarinda."tutup. Pangkogabwilhan II. (EKO/KMF-SMR)