01 Juli 2024
493
Hadiri Upacara dan Syukuran HUT Bhayangkara ke 78, Wawali Rusmadi Sampaikan Terima Kasih ke Polri

SAMARINDA.KOMINFONEWS-Wakil Wali Kota Samarinda DR H Rusmadi menghadiri upacara dan syukuran peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78 di lapangan upacara Mako Polresta Samarinda, Jalan Slamet Riyadi, Senin (1/7/2024) pagi.
Adapun tema HUT Bhayangkara ke 78 kali ini mengusung Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas, dan apal pergi itu diikuti oleh ratusan personel Polresta Samarinda.
Wawali Rusmadi dalam kesempatan itu mengucapkan selamat hari ulang tahun untuk polisi republik indonesia ke - 78. Ia juga menyampaikan terima kasihnya karena telah menjadi mitra dari Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda hingga saat ini.
“Semoga Polresta Samarinda bisa lebih presisi, dan kedepannya bisa terus profesional dalam mengayomi, melindungi dalam menuntun masyarakat Samarinda,"Pesan Wawali.
Serta Ia berharap, kehadiran institusi Polri membuat Samarinda tetap aman dan nyaman serta bersama-sama membangun Samarinda menuju kota pusat peradaban.
Sementara, Pemimpin upacara Kombes Pol Ary Fadli selaku Kapolresta Samarinda dalam amanatnya menyampaikan di usia ke-78, ia berpesan Polri bisa terus mengoptimalkan pelayanan dan pengamanan, serta dapat menjamin situasi Kamtibnas yang tetap kondusif dan memberikan pelayanan kepada warga Kota Samarinda.
“Semoga Polresta Samarinda terus berupaya berinovasi untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat serta mendukung peningkatan ekonomi masyarakat,”harapnya.(CHA/ARY/KMF-SMD)