TOP NEWS

Top

Masjid Shiratal Mustaqiem Bakal Bisa Langsung Terlihat dari Seberang Sungai Mahakam

Masjid Shiratal Mustaqiem Bakal Bisa Langsung Terlihat dari Seberang Sungai Mahakam

SAMARINDA.KOMINFONEWS-Pemkot Samarinda kembali menggelar rapat rencana pembangunan dermaga wisata di kawasan Kelurahan Masjid, Kecamatan Samarinda Seberang, Senin (23/10/2023) pagi. Rapat yang sudah berlangsung untuk kedua kalinya di gedung Balai Kota ini, kembali mendengarkan paparan dari pihak konsultan terkait studi pendahuluan kawasan wisata Masjid Shiratal Mustaqiem termasuk pra desain untuk masjid dan juga pembangunan dermaga.

Asisten II Pemkot Samarinda Sam Syaimun mengatakan jika rapat yang dilaksanakan pagi itu untuk mendengarkan masukan dari OPD di lingkungan Pemkot yang berhubungan dengan dampak sosial terhadap pembangunan dermaga nantinya.

“Karena project ini bagian dari amanat Wali Kota, dimana beliau sudah memperkenalkan city branding kota Samarinda di Bappenas beberapa waktu lalu dengan mengusung spirit Mahakam termasuk didalamnya ada pengembangan Masjid Shiratal Mustaqiem beserta dermaganya,”kata Sam.

Karena menurut mantan Kepala Dinas Perikanan ini, keberadaan Masjid Shiratal Mustaqiem tadi tak akan bisa dinilai dari segi materi maupun asetnya. Mengingat salah satu ikon kota Samarinda ini sambung dia memiliki nilai sejarah yang wajid untuk dilestarikan.

Oleh itu ia berharap, project pengembangan masjid tertua di Samarinda nanti beserta pembangunan dermaganya bisa berjalan mulai tahun depan. “Tidak muluk-muluk pesannya pak Wali, yang penting masjid beserta dermaga nanti bisa terlihat eycathing setelah terbangun, artinya enak dipandang dari seberang Mahakam,”pintanya.


Sementara,pihak konsultan yang diketuai Jimmy dalam paparannya pagi itu menguraikan jika langkah Pemkot untuk melakukan pengembangan wisata khususnya di kawasan Masjid Shiratal Mustaqiem dan dermaga yang berada di Kecamatan Samarinda Seberang sangat tepat, karena posisinya yang berada dibagian selatan kota Samarinda tentu ke depan bakal berdampingan dengan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusatara yang kini tengah gencar digaungkan oleh pemerintah pusat. Maka dari itu, pra desain yang ia jabarkan terkait pengembangan Masjid Shiratal Mustaqiem nanti akan mengusung konsep bisa langsung terlihat dari seberang sungai Mahakam.

“Kalau project ini sudah terbangun pastinya bakal menjadi ruang publik baru, karena keberadaan masjid nanti bisa langsung menyambut warga yang datang melalui darmaga, mengingat area yang diusung nanti terbuka dan bisa langsung memandang view tepian Mahakam,”tuturnya.

Terpisah, Sekretaris Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Samarinda, Muhammad Cecep Herly menambahkan setelah melihat pra desain dermaga yang dipaparkan dari pihak konsultan tadi, maka kata dia instansinya akan segera berkoordinasi dengan pihak Kecamatan dan Kelurahan terkait bangunan yang berdiri di sekitar tepi sungai yang akan dibebaskan untuk kepentingan pembangunan dermaga nanti.

“Untuk sementara sudah ada 35 bangunan yang terdata dan masuk dalam kawasan RT 07 untuk dibebaskan. Tapi kalau melihat desain dermaga yang berbentuk trapesium dari konsultan tadi, pastinya jumlah bangunan yang terdampak bakal bertambah dan sudah masuk pada kawasan RT 09,”ungkapnya. (CHA/KMF-SMR)