TOP NEWS

Top

Pemkot Samarinda Tuntaskan Program Sesuai Masterplan Smart City

Pemkot Samarinda Tuntaskan Program Sesuai Masterplan Smart City

BANYUWANGI. Pemerintah Kota Samarinda yang telah ditunjuk sebagai percontohan bersama 25 kota pertama di tahun 2017 dan 50 kota tahap II di tahun 2018 program "Gerakan Menuju 100 Smart City Indonesia", telah menuntaskan semua programnya sesuai masterplan Smart City Samarinda.

Hal ini dikemukakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Samarinda Sugeng Chairuddin saat menyampaikan paparan pencapaian implementasi masterplan Smart City Kota Samarinda pada evaluasi tahap I program Gerakan Menuju 100 Smart City tahun 2019 di Banyuwangi, Rabu (19/6).

Dalam kesempatan itu, Sugeng didampingi Kepala Bappeda Samarinda Ananta Fathurazi dan Kepala Dinas Kominfo Samarinda Aji Syarif Hidayatullah di kesempatan  evaluasi tahap I dengan penguji dari Kementerian Kominfo terdiri Ir Herry Abdul  Azis M.Eng,  Ir Loly Amalia Abdulah M.Sc dan Dr Hasyim Gautama. Sedangkan ITB  Dr Dedy Sushandoyo dan Fitrah Rachmat Kautsar S.Tp, M.E dari Citiasia.

Di kesempatan itu mewakili Walikota, Sugeng menjelaskan RPJMD Kota Samarinda sudah sinkron dengan Masterplan Smart City baik dari sisi program, strategi dan arah kebijakan, serta indikasi anggaran.

"Masterplan Samarinda Smart City dibuat berdasarkan RPJMD Pemerintah Kota Samarinda 2016-2021, oleh karena itu Masterplan Samarinda Smart City sudah sejalan dengan RPJMD kota Samarinda, karena pada Bab VII RPJMD sudah tertuang program, strategi dan arah kebijakan, " katanya.

Begitu pula indikasi anggaran tertuang pada Bab VIII RPJMD yang menjadi dasar pengembangan masterplan Samarinda smart city. 

Oleh karena itu, sebutnya Masterplan Samarinda Smart City  sudah selaras dengan apa yang tertuang di RPJMD Kota Samarinda. Sedangkan fungsi pelaksana smart city sudah berjalan. Pelaksana Smart City telah tertuang dalam SK Walikota Tim Teknis Samarinda Smart City. 

Saat ini sebutnya tim teknis masih aktif mengembangkan dan mengimplementasikan baik aplikasi maupun program-program lain yang termasuk dalam quick win Samarinda Smart City. Tim Teknis Smart City katanya tetap masih berjalan dengan berfokus pada tugas pokok dan fungsi pada masing-masing perangkat daerah dan tetap pada tujuan pengembangan Samarinda Smart City.

Selain itu sebutnya Forum Smart City Kota Samarinda berupa forum investor, forum untuk quick win Citra Niaga, forum UMKM Go Online, yang dibantu oleh para Relawan TIK sudah berjalan dan sudah beberapa kali mengadakan rapat serta kegiatan. 

Beberapa kegiatan diantaranya adalah kegiatan rapat Eletronifikasi di Bank Indonesia, rapat Beutifikasi Citra Niaga, penyusunan blue print Samarinda Smart City, blue print Smart Branding, review RTRW, dan penyusunan dokumen PRB (Peta Rawan Bencana).(kmf2)

Penulis/Editor: Doni