TOP NEWS

Top

Safari Ramadhan Kedua, Terus Tingkatkan Ukhuwah Islamiah

Safari Ramadhan Kedua, Terus Tingkatkan Ukhuwah Islamiah

SAMARINDA. Rombongan Safari Ramadhan Pemkot Samarinda malam Ke-6 Jumat (10/5) berkesempatan menyambangi Masjid Ar Rasyid Jl Imam Bonjol Kelurahan Pelabuhan Samarinda. Rombongan Safari Ramadhan yang kali ini dipimpin Plh Sekda yang juga Asisten III Ali Fitri Noor mewakili Walikota.

Rombongan terdiri diantaranya Kepala Kemenag Kota Samarinda Masdar Amin, Asisten II Endang Liansyah, Staf Ahli, kepala OPD, Camat, Lurah dan PDAM.

Dalam sambutannya Ali Fitri menjelaskan Safari Ramadhan merupakan agenda rutin setiap tahun untuk mendatangi masjid – masjid yang ada di Samarinda untuk menyampaikan informasi juga menyerap aspirasi secara langsung dari masyarakat berkaitan dengan pengembangan pembangunan Kota Samarinda. 

Ali Fitri yang dalam kesempatan ini mewakili Walikota menyampaikan pesan semoga silaturahmi ini akan diteruskan pada tahun-tahun mendatang. 

“Program – program takmir masjid yang telah disampaikan tentang perluasan lahan masjid, Pemkot Samarinda akan terus mensupport untuk pengembangannya karena saya tahu pada jalan Imam Bonjol hanya ada satu Masjid saja yang dirasa sangat kurang, mengingat daerah tersebut juga wilayah perkantoran dan industri perdagangan sehingga Masjid Ar Rasyid bisa menampung karyawan –karyawan untuk melaksanakan kewajiban sholat 5 waktu,” jelasnya.

Sedangkan program Pemkot Samarinda juga terus memberantas dan mengingatkan akan bahaya narkoba yang sudah sangat memprihatinkan di Kota Tepian ini. 

Selain itu bahaya kebakaran juga patut diwaspadai karena itu adalah konsekuensi kota yang terus berkembang sehingga diharapkan tidak sampai lalai terhadap kompor dan lainnya yang bisa menimbulkan kebakaran.

“Pesan terakhir dari Walikota Samarinda yang dititipkan pada saya adalah mari kita tingkatkan terus ukhuwah Islamiah. Karena didalam dimensi politik bangsa Indonesia baru saja telah melewati pesta demokrasi yang banyak menguras energi dan pikiran. Sekarang saatnya kita kembali tidak ada kelompok–kelompok tertentu yang ada adalah persatuan bangsa Indonesia. Dengan Iman dan taqwa di Majelis Ramadhan ini Insya Allah Bangsa Indonesia akan mendapat berkah dari Allah SWT,” harap Ali Fitri. 

Seperti biasanya Rombongan Safari Ramadhan juga berkesempatan menyerahkan dana dari Infaq pegawai ASN Pemkot Samarinda untuk diserahkan kepada pengurus Masjid Ar Rasyid digunakan sebagaimana mestinya. “Memang ini kecil tak seberapa yang penting adalah niat juga manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat,” tutur Ali Fitri.

Sedangkan Ketua Masjid Ar Rasyid Fauzi, mewakili pengurus Masjid menyampaikan terima kasih kepada rombongan Safari Ramadhan Pemkot Samarinda untuk melaksanakan Sholat Isya berjamaah dirangkai dengan Shalat tarawih dan  Witir.

“Perlu diketahui awalnya masjid ini adalah langgar yang berganti Masjid, memang Masjid Ar Rasyid ini adalah satu – satunya dan pertama masjid yang ada di Kelurahan Pelabuhan sehingga kapasitas untuk menampung jamaah sampai saat ini sudah tidak tercukupi terlebih lagi di waktu Shalat Jumat. Oleh sebab itu rencana kedepannya pengurus berpikir untuk terus mengembangkan Masjid ini dan kebetulan sebelah kiri masjid ini rencananya ada ruko yang akan dijual dan mudah-mudahan dengan niat kita bersama dan Ridho Allah SWT tanah di sebelah kiri Masjid bisa terbeli dengan luasan tanah kurang lebih 8 meter. Semoga niat pengurus dan jamaah masjid Ar Rasyid juga mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kota Samarinda dan Provinsi Kaltim,” pungkasnya (Kmf5)

Penulis: Afdani