TOP NEWS

Top

Barkati Serahkan Alat Penyemprot Desinfektan Kepada Ketua RT Sempaja Selatan

Barkati Serahkan Alat Penyemprot Desinfektan Kepada Ketua RT Sempaja Selatan

SAMARINDA. Upaya pencegahan penyebaran virus corona alias Covid-19, Wakil Walikota Samarinda M Barkati menyerahkan alat penyemprot desinfektan dan obatnya kepada seluruh Ketua RT se-Kelurahan Sempaja Selatan, Samarinda Utara.

 

Penyerahan ini secara simbolis dilakukan Wawali di halaman SDN 020 Jl M Yamin dirangkai penyerahan surat wakaf tanah SDN 020, MCK dan Balai Pertemuan Kampung KB Gunung Mulia Bersahaja, Kelurahan Sempaja Selatan, Senin (30/03).

 

Dalam kegiatan ini juga menerapkan social distancing dan physical distancing sebagaimana protokol kesehatan penyebaran covid-19 seperti menjaga kontak fisik, memelihara jarak 1-2 meter dan menyiapkan cuci tangan.

 

“Saya mengapresiasi apa yang dilakukan Kelurahan Sempaja Selatan dalam upaya pencegahan penyebaran covid-19 pada kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Sempaja Selatan. Semoga ini bisa diikuti dan dimodifikasi kelurahan lainnya sebagai upaya memutus rantai penyebaran covid-19,” ungkap Barkati yang didampingi Camat Samarinda Utara, Syamsu Alam dan Lurah Sempaja Selatan, M Idham.

 

Wawali berharap alat yang diserahkan ini bisa dimanfaatkan semestinya dan dipelihara.

 

“Semoga bermanfaat dan barokah,” ucap Barkati.

 

Wawali mengutarakan beberapa hari ini melakukan penyemprotan desinfektan dengan kemandirian masyarakat.

 

“Alhamdulillah kami selalu bisa turun ke masyarakat dengan harapan sebagai motivasi kepada masyarakat. Harapan kami juga dengan turunnya masyarakat bisa membiasakan pola hidup bersih dan sehat. Ini juga upaya mencegah penyebaran covid-19,” ungkapnya.

 

Selain itu, Wawali juga berpesan agar masyarakat tidak panik.

 

“Kepanikan ini adalah sebagian dari penyakit. Daya tahan tubuh berkurang, disitu penyakit akan muncul,” tutupnya. (KMF2)

 

Penulis: Doni —Editor: Redaksi