TOP NEWS

Top

Sugeng Resmikan Rumah Dhuafa Bantuan Yayasan Muslim Asia

Sugeng Resmikan Rumah Dhuafa Bantuan Yayasan Muslim Asia

SAMARINDA. AMCF Yayasan Muslim Asia menggelar Program Pelayaran Kemanusiaan yang diberi nama Kapap Kemanusiaan AMCF 08 Kalimantan Timur. Yang diadakan di Kecamatan Palaran selama 2 minggu.

 

Selama 14 hari AMCF mengadakan berbagai kegiatan, berupa Pembangunan Rumah Dhuafa, khitanan massal, pembagian sembako dan pembagian perlengkapan mandi. Setelah berbagai kegiatan kemanusiaan sudah dilaksanakan, acara ditutup dengan jadinya 1 rumah Kaum Dhuafa yang diresmikan langsung Sekretaris Daerah Kota Samarinda Sugeng Chairuddin, Kamis (19/11).

 

"Pemkot Samarinda sangat mengapresiasi kegiatan kemanusiaan ini seperti pembagian sembako, pembagian peralatan mandi, bahkan sampai bisa membangunkan Rumah Dhuafa. Berarti masih banyak orang-orang besar yang peduli dan membantu sesamanya,” ujar Sugeng.

 

Ia berharap kegiatan seperti ini berkelanjutan. Karena dinilai sebagai amal dan sangat bernilai bagi masyarakat miskin yang kurang mampu.

 

Acara ini dihadiri pula oleh Kabag Kesra Abdul Jami dan Camat Palaran Suwarso, dirangkai dengan pemotongan pita tanda pembukaan sebuah Rumah Dhuafa untuk 1 pasangan lansia yang berada di Kelurahan Simpang Pasir, Kecamatan Palaran. (hir/don/kmf-smd)