TOP NEWS

Top

Wawali Sambut Peserta Latgabnas Pramuka Dari 70 Perguruan Tinggi

Wawali Sambut Peserta Latgabnas Pramuka Dari 70 Perguruan Tinggi

SAMARINDA. Ratusan peserta dari 70 Perguruan Tinggi Seluruh Indonesia yang mengikuti Latihan Gabungan Nasional (Latgabnas) Pramuka disambut oleh Wakil Walikota Samarinda, M Barkati pada acara Welcome Party Latgabnas Pramuka Perguruan Tinggi XI Tahun 2019 di Universitas Mulawarman, Minggu (06/10).

 

Barkati mengharapkan kepada seluruh peserta dengan adanya Latgabnas tersebut dapat menghasilkan karakter-karakter dan generasi yang cerdas, mandiri dan berjiwa sosial.

 

“Dengan terbentuknya karakter tersebut akhirnya memiliki kepedulian terhadap sesama dan kepada daerah. Kalau tidak ada kepeduliannya pasti tidak ada kontribusi yang dapat diberikan terhadap pembangunan. Selamat datang di Kota Samarinda dan selamat berlatih bersama–sama, sehingga saat pulang nanti ada yang dapat dibawa pulang untuk diaplikasikan di daerah masing–masing,” ucap Barkati.

 

Sementara Rektor Universitas Mulawarman, Masjaya menyampaikan terima kasih kepada Wawali yang telah berkenan menjamu dan hadir pada acara tersebut.

 

“Kami tahu secara persis bahwa bapak Wakil Walikota sangat banyak kesibukan. Akan tetapi demi menyambut, menghormati dan memperhatikan kita khususnya peserta Latgabnas, Alhamdulillah beliau menyempatkan diri untuk hadir bersama kita,” tutur Masjaya.

 

Masjaya menambahkan, Pelatgabnas Pramuka Perguruan Tinggi adalah sesuatu yang sangat bermanfaat, indikatornya jelas agenda tersebut tidak berhenti sejak dimulainya pelatihan, sehingga pada hari ini telah masuk Pelatgabnas XI.

 

“Filosofi pramuka bekerja tanpa pamrih, rela menolong tanpa pamrih, maka saya yakin dengan pramuka anak-anak kita akan menjadi tauladan di tengah masyarakat. Mari bekerja, mari kita ikut berbagai aktifitas yang dicanangkan ini. Kami berdoa semoga lancar semuanya. Selamat datang di Kota Samarinda, selamat datang di Universitas Negeri Mulawarman,” tutupnya.(kmf13) 

Penulis: Ferdi --Editor: Doni