TOP NEWS

Top

Peringati HUT KORPRI Ke-48, Pemprov Gelar Apel Gabungan

Peringati HUT KORPRI Ke-48, Pemprov Gelar Apel Gabungan

Siaran Pers No.861/KM/KOMINFO/XI/2019

Tanggal 30 November 2019

Tentang :

 

Peringati HUT KORPRI Ke-48, Pemprov Gelar Apel Gabungan

 

SAMARINDA. Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor bertindak sebagai Pembina Upacara dalam apel gabungan Korpri di lapangan GOR Segiri, Jumat (29/11).

 

Apel pagi itu berlangsung khidmat dan lancar. Selain diikuti seluruh ASN di lingkungan Provinsi Kaltim, juga pula seluruh ASN Pemerintah Kota Samarinda, serta unsur Forkompinda.

 

Isran mengatakan, apel merupakan salah satu upaya mempererat silaturahmi dan solidaritas anggota Korpri, khususnya Kota Samarinda. Semakin kuatnya solidaritas sesama anggota, tujuan Korpri benar-benar bisa dirasakan dan bermanfaat.

 

“Terus dan selalu saya ingatkan bahwa anggota Korpri dengan status PNS memiliki peran dan fungsi yang sangat strategis dan penting dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat. Berkenaan dengan itu, saya meminta semua jajaran Korpri untuk selalu meningkatkan kualitas diri dan mental,” ujarnya.

 

Menurutnya, sebagai aparatur pemerintah tugas utamanya adalah memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat. Ini tuntutan reformasi birokrasi. PNS turut diminta melakukan manajemen perubahan sesuai road map RB yang ditetapkan Pemerintah Daerah.

 

“Ada 3 sasaran road map RB Pemerintah Provinsi, yakni pemerintahan yang bersih bebas dari korupsi, peningkatan kualitas pelayanan, serta peningkatan kualitas akuntabilitas kinerja," pungkas Isran. (kmf7)

 

Penulis: Akbar --Editor: Doni