TOP NEWS

Top

Tuntas Bedah Rumah, Jalan, Hidran, Serta Air PDAM, Masyarakat Beri Apresiasi Terhadap Kinerja Pemkot Samarinda

Tuntas Bedah Rumah, Jalan, Hidran, Serta Air PDAM, Masyarakat Beri Apresiasi Terhadap Kinerja Pemkot Samarinda

SAMARINDA.KOMINFONEWS - Seluruh jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda mendapatkan apresiasi dari masyarakat khususnya Gang Keluarga Kelurahan Sidodamai Kecamatan Samarinda Ilir.

Hal ini disampaikan Wali Kota Samarinda, Andi Harun saat menghadiri kegiatan syukuran warga atas terlaksananya program DAK  bersama APBD Kota Samarinda diantaranya Bedah Rumah, Pembangunan Jalan, Hidran Antisipasi Kebakaran, serta pembangunan Air Bersih PDAM Rabu (01/05/2024) siang.

"Allhamdulilah warga sangat bersyukur, seperti misalnya air bersih yang sudah puluhan tahun di tunggu-tunggu. Selama ini mereka tidak pernah merasakan layanan air bersih, hari ini kita telah berhasil menyambungkan air bersih," ujar Wali Kota


Orang nomor satu di Samarinda ini juga mengatakan bahwa dalam rangka mengantisipasi kebakaran, Pemkot Samarinda juga telah berhasil membangun hidran dan infrastruktur jalan.

"Beberapa rumah yang tidak mampu juga kita bedah sehingga memiliki hunian yang layak," ungkap Wali Kota.

Hal ini bisa terlaksana dengan menggunakan APBN pusat maupun ABPD Kota Samarinda, dalam rangka mewujudkan lingkungan dan sanitasi yang baik serta mendukung program mengentaskan kemiskinan.

"Karena pengentasan kemiskinan ada hubungannya dengan lingkungan yang tidak sehat, kurangnya akses masyarakat dengan air bersih, kemudian memiliki hunian yang tidak layak, hari ini seperti teman-teman bisa lihat semua bisa di nikmati oleh masyarakat sekitar sini," demikian Andi Harun (BAR/TOM/KMF/SMR)