TOP NEWS

Top

Festival Mahakam Dimulai, Wali Kota Samarinda Sebut Masuk 100 Wonderfull Event Indonesia

Festival Mahakam Dimulai, Wali Kota Samarinda Sebut Masuk 100 Wonderfull Event Indonesia

SAMARINDA. KOMINFONEWS – Sempat absen tahun lalu, akhirnya Festival Mahakam (Fesma) tahun 2021 secara resmi dibuka Jumat (05/11/2021) malam tadi. Wali Kota Samarinda Dr H Andi Harun Bersama Wakil Gubernur Kalimantan Timur Hadi Mulyadi hadir dalam pembukaannya yang pagelarannya dipusatkan di Taman Bebaya Jalan Slamet Riyadi.

Dalam sambutannya, Wali Kota Andi Harun mengatakan jika Festival Mahakam merupakan salah satu dari 100 Wonderfull Event Indonesia yang mendapat dukungan dari Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia. Bahkan ia telah mengusulkan kepada Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI agar Fesma bisa menjadi kalender event Nasional setiap tahun.


“Karena tujuan digelarnya Fesma ini untuk menggali dan melestarikan sekaligus mempromosikan destinasi wisata unggulan di kota Samairnda. Harapannya agar dapat meningkatkan kunjungan wisata baik dari dalam maupun luar negeri,” kata Wali Kota.

Dalam perhelatannya sambung dia, Fesma yang biasa diisi dengan beragam lomba tradisional, tapi karena masih dalam situasi pandemi Corona Virus Disease 2019 (covid – 19) maka ada beberapa jenis perlombaan dengan sangat terpaksa ditiadakan untuk tahun ini.

“Semoga event Fesma tahun depan akan semakin meriah dan semakin mendatangkan impact yang banyak bagi masyarakat kota Samarinda dan menjadikan Fesma sebagai salah satu kegiatan budaya Nasional, kami memohon maaf kepada seluruh warga kota untuk tahun ini belum sama dengan Fesma pada tahun sebelumnya,” tutupnya. (FER/CHA/KMF-SMD)