TOP NEWS

Top

Tiba Di Samarinda, Walikota Silaturahmi dengan 5 Mahasiswi Yang Kuliah Di Wuhan

Tiba Di Samarinda, Walikota Silaturahmi dengan 5 Mahasiswi Yang Kuliah Di Wuhan

SAMARINDA. Setelah minggu kemarin tiba di bandara APT Pranoto dan disambut resmi Pemkot Samarinda, Senin (17/02) pagi tadi sebanyak 5 mahasiswi asal Samarinda yang berkuliah di Fakultas Kedokteran Kota Wuhan, Cina bersilaturahmi dengan Walikota Samarinda, Syaharie Jaang di ruang VIP Rumah Jabatan Walikota, Jl S Parman.

 

Kelima mahasiswi ini pun didampingi orang tua mereka masing-masing, sementara Walikota didampingi Asisten I Setkot Tejo Sutarnoto, Plh Kepala Dinas Kesehatan dr Ismet Kosasih, Kadisdik Asli Nuryadin, Kadis Kominfo Aji Syarif Hidayatullah.

 

Walikota mengaku merasa resah mendengar adanya wabah Virus Corona yang terjadi di Wuhan. Terlebih lagi ada anak Kota Samarinda yang sedang mengikuti studi disaba. Perwakilan mahasiswa, Riska mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia yang sangat cepat mengevakuasi warganya di Wuhan.

 

Menurut informasi dari mereka keadaan di Wuhan sudah mulai membaik melihat dari perkembangan yang membaik (sembuh) 9 banding 1. Jaang juga mengatakan selalu mengikuti perkembangan tentang mahasiswa yang sekolah di Wuhan melalui berita-berita di TV maupun internet. Harapannya, kondisi di Wuhan cepat normal kembali agar mahasiswa yang melakukan studi bisa segera melanjutkan ataupun menyelesaikan pendidikannya.

 

Namun menurut pengakuan mereka sementara ini segala aktivitas pendidikan diliburkan dengan waktu yang belum ditentukan dan saat ini mereka mengikuti studi melalui internet.

 

Walikota berharap kepada para mahasiswa, setelah menyelesaikan studi nanti agar bisa mengabdikan ilmunya di Kota Samarinda. (KMF10)

 

Penulis: Eko —Editor: Doni