TOP NEWS

Top

Badan Litbang Kaji Peran Pendidikan Non Formal Terhadap Dunia Usaha

Badan Litbang Kaji Peran Pendidikan Non Formal Terhadap Dunia Usaha

SAMARINDA. Wakil Walikota Samarinda Muhammad Barkati membuka Seminar Hasil Kajian Kebutuhan Pendidikan Non Formal Terhadap Dunia Usaha yang digagas Badan Penelitian dan Pengembangan (Litbang) Samarinda bertempat di aula Rumah Jabatan Walikota Samarinda, Rabu(28/8) pagi.

 

Barkati dalam sambutannya mengemukakan bahwa Kota Samarinda telah memiliki berbagai bentuk penyelenggaraan pendidikan non formal, ada kursus lembaga pelatihan kelompok belajar dan pusat kegiatan belajar masyarakat, majelis ta'lim, serta satuan pendidikan yang sejenis lainnya.

 

Namun menurutnya, saat ini perlu melihat kembali  seperti apa kebijakan daerah terhadap penguatan pendidikan non formal di Kota Samarinda.

 

Ia mengharapkan di tahun-tahun mendatang peran pendidikan, khususnya melalui pendidikan non formal sebagai pengganti penambah dan pelengkap pendidikan formal dapat dituangkan ke dalam satu kebijakan daerah yang lebih terintegrasi, sehingga dapat diukur pencapaian dan kontribusinya bagi pembangunan Kota Samarinda.

 

Barkati mengingatkan masing-masing OPD yang berkaitan dan bertanggungjawab dengan urusan pendidikan dan juga dengan dunia usaha harus mau duduk bersama dan bersinergi satu dengan yang lainya.

 

"Melalui hasil kajian ini, ke depan kita sebagai pemerintah daerah dapat mengembangkan dan menguatkan peran pendidikan non formal agar mampu mendorong masyarakat Samarinda menjadi lebih berdaya saing, kreatif, inovatif, serta memiliki jiwa kewirausahaan yang tinggi," ujarnya.

 

Menurutnya, fokus pemerintah lima tahun kedepan yang paling utama adalah pada pembangunan manusia di pelayanan dasar pelindung sosial SDM berkualitas yang berdaya saing, serta pembangunan karakter bangsa.

 

"Salah satu kontribusi penting bagi daerah, Pemerintah Kota terus memperbaiki sistem dan pelaksanaan pendidikan di jalur formal," pungkasnya.

 

Hadir pula dalam kesempatan itu Asisten II Setda Samarinda Endang Liansyah, Kepala Badan Litbang Kota Samarinda Isfihani dan OPD terkait. (kmf14)

 

Penulis : Fany Dwi --Editor: Doni