TOP NEWS

Top

Kepala BPJS Kesehatan Temui Wali Kota Samarinda

Kepala BPJS Kesehatan Temui Wali Kota Samarinda

SAMARINDA, KOMINFONEWS - Kepala BPJS Kesehatan M Iqbal Anas Ma' ruf bertemu Wali Kota Samarinda Dr H Andi Harun di ruang Prioritas Anjungan Karamumus, Rabu (15/2/2023) sore.

Dalam pertemuan ini, BPJS Kesehatan melaporkan keaktifan peserta yang meningkat pesat, terutama kepesertaan aktif BPJS Kesehatan dari program Probebaya.

M Iqbal Anas Ma' ruf juga menerangkan tentang tarif pembayaran BPJS ke rumah sakit atau puskesmas yang bisa berubah, bukan nilai iuran peserta BPJS yang berubah-ubah. Jadi iuran peserta BPJS Kesehatan tidak berubah-ubah, yang bisa berubah itu adalah pembayaran dari pihak BPJS Kesehatan kepada pihak rumah sakit atau puskesmas.


Hal ini dijelaskan Iqbal, menanggapi berita simpang-siur yang menyebutkan jika tarif iuran BPJS Kesehatan sering beruba-ubah.

Sementara itu Andi Harun menyatakan keinginannya agar fasilitas BPJS Kesehatan dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat, terutama yang masuk dalam golongan kurang mampu atau miskin. 

"Oleh sebab itu didalam program Probebaya, salah satunya juga memberikan bantuan BPJS Kesehatan kepada masyarakat," terang Andi Harun.


Kunjungan BPJS Kesehatan kali ini juga sekaligus perkenalan M Iqbal Anas Ma' ruf S Si Apt yang baru satu minggu menjabat sebagai kepala BPJS Kesehatan. 

Dalam pertemuan juga hadir Kabag Kesra Pemerintah Kota Samarinda Kumarul Zaman mendapingi Wali Kota Samarinda. (MAF/KMF-SMR)