TOP NEWS

Top

Raih Pelakat Wtp 8 Kali Berturut-Turut Wawali Harap Jangan Berhenti Untuk Berubah

Raih Pelakat Wtp 8 Kali Berturut-Turut Wawali Harap Jangan Berhenti Untuk Berubah

SAMARINDA.KOMINFONEWS - Wakil Wali Kota Samarinda Dr H Rusmadi hadiri Penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) Thn Anggaran 2023. Acara yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Mercure Samarinda pada hari Jum'at (02/12/2022) Tampak pula Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor dan jajaran Forkopimda SE Kaltim.

Pasangan dari Wali Kota Samarinda, Dr H Andi Harun tersebut menerima Buku Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa Tahun Anggaran 2023 serta Piagam Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2021 dan penyerahan Pelakat Opini Wajar Tanpa Pengecualian yang diserahkan langsung oleh Gubernur Kalimantan Timur,Isran Noor. Pemkot Samarinda sudah Raih Plakat WTP sebanyak 8 Kali berturut turut.


"Alhamdulillah kita bersyukur yang sebesar besarnya, Pemkot Samarinda raih Pelakat dan piagam WTP 8 Kali berturut-turut, tentunya hal yang sangat baik, tapi hal ini tidak membuat kita berhenti sampai disini, tentunya tantangan ke depan kita semakin besar, karena Kota Samarinda tidak hanya menjadi Ibu Kota Provinsi Kalimantan Timur,tetapi juga Kota Penyanggah Ibu Kota Nusantara (IKN) , tentunya seperti selogan Kota Samarinda, untuk Berani Berubah, kita harus lakukan perubahan terus menerus menjadi lebih baik, menjadi Kota Pusat Peradaban yang menjadi percontohan untuk Kota-Kota lainnya". Ucap Rusmadi.


Selain terima Pelakat, Kota Samarinda juga mendapatkan prestasi atas Indikator kinerja pelaksanaan anggaran (IKPA) terbaik, katagori Pagu kecil,Peringkat ke dua, Kantor perbendaraah Negara Samarinda, Peringkat pertama, Kantor Pelayanan Pajak Pratama Samarinda Ulu. (THR KMF-SMR)