TOP NEWS

Top

Jelang Ramadhan, TP. PKK kota Samarinda Gelar Woman's Bazar Ramadhan 2023

Jelang Ramadhan, TP. PKK kota Samarinda Gelar Woman's Bazar Ramadhan 2023

SAMARINDA.KOMINFONEWS -  Masyarakat kota Samarinda sangat antusias menyambut  kegiatan yang dilakukan TP. PKK kota Samarinda yaitu  Woman's Bazar Ramadhan 2023  yang mengangkat tema "Semangat Membeli Untuk Berbagi Bersama  TP. PKK Kota Samarinda" yang dilaksanakan di halaman Kantor PKK Kota Samarinda. Rabu (12/4/2023) pagi.

Lebih dari 20 tenan yang ikut Berpartisipasi dalam kegiatan Woman's Bazar Ramadhan 2023 diantaranya Asosiasi Petani Organik Samarinda, UMKM kecamatan se kota Samarinda. Yang berlangsung tanggal 12-13 April 2023.

Kegiatan Woman's Bazar Ramadhan 2023 juga mengadakan lelang pakaian Walikota Samarinda dan Wakil Walikota Samarinda beserta Istri yang diikuti oleh Kepala OPD, Camat serta lurah se kota Samarinda.


Dalam laporan Ketua Tim Penggerak PKK kota Samarinda Hj. Rinda Wahyuni Andi Harun sampaikan tujuan kegiatan ini dilakukan untuk mengakomodir barang kebutuhan idul Fitri juga salah satu kegiatan sosial yang dapat membawa berkah sebagai wujud kepedulian kepada sesama. "ujarnya.

Pakaian yang di jual pada bazar di dapat dari sumbangan dari  Wali kota dan Wakil walikota  Samarinda  beserta keluarga serta pakaian dari kepala OPD se kota samarinda yang di jual sangat murah mulai dari harga 5000,- hingga 100.000 rupiah  dengan kondisi yang masih baik.

Dana yang didapat dari  bazar tersebut akan di sumbangkan kepada anak-anak yatim piatu serta lansia."tambahnya.


Sebelum membuka Woman's Bazar Ramadhan 2023 Walikota Samarinda Dr. H. Andi Harun katakan kebutuhan di hari besar keagamaan meningkat khususnya di bulan ramadhan dan menjelang hari raya idul fitri.

"Saya memberikan Apresiasi kepada TP. PKK kota Samarinda yang sudah mempasilitasi penyelenggaraan bazar, hal tersebut tidak saja dapat membantu untuk kemajuan UMKM dan menjadi bagian pengembangan Ekonomi kreatif kota Samarinda.


Semoga Langkah yang dilaksanakan oleh TP. PKK kota Samarinda ini bermanfaat yang mana pendapatan dari bazar tersebut akan di sumbangkan kembali seluruhnya kepada para pakir miskin serta anak yatim.

Orang nomor satu di kota Samarinda ini juga sampaikan semoga ya g berbelanja pada hari ini rejekinya selalu dilimpahkan oleh Allah SWT serta mendapatkan balasan yang berlipat."tutupnya. (Eko/kmf-smr)